Kegiatan Bulan Bung Karno

Kegiatan Bulan Bung Karno

#hallosemetonblahkiuh

Pemerintah Desa Blahkiuh Telah Melaksanakan Kegiatan Bulan Bung Karno yang bertempat di Wantilan Pura Dalem Gede Desa Adat Blahkiuh (15 Juni 2024),

Kegiatan ini dibagi menjadi dua bagian,
1. Lomba Kebersihan Lingkungan antar Banjar Se-Desa Blahkiuh
2. Lomba Sosialisasi Pengolahan Sampah Berbasis Sumber

Dimana kegiatan ini dibuat bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan dampak yang disebabkan oleh sampah, dimana sampah dapat menyebabkan banyak kendala jika tidak diurus.

Maka Pemerintah Desa Blahkiuh Membuat Kegiatan tersebut sedemikian rupa guna meningkatkan kesadaran masyarakat dan membangkitkan semangat para kelompok BERISAPA di masing-masing Wilayah Banjar Se-Desa Blahkiuh dalam Menjaga Kebersihan Lingkungan dan Pengolahan Sampah Berbasis Sumber.

Adapun undangan yang hadir dalam kegiatan Bulan Bung Karno ini ialah :
Ibu DPRD Badung dapil Abiansemal
Bapak Camat Abiansemal / yang Mewakili
Bapak Perbekel Blahkiuh
Bapak Bendesa Adat Blahkiuh
Bapak Sekretaris Desa Blahkiuh
Bapak Ketua BPD Blahkiuh, beserta Anggota
Ibu Ketua PKK Desa Blahkiuh, beserta Anggota
Bapak Kelian Banjar Dinas Se-Desa Blahkiuh
Bapak Kelian Banjar Adat Se-Desa Blahkiuh
Seluruh Staf dan Perangkat Desa Blahkiuh
Kelompok BERISAPA Se-Desa Blahkiuh, Dll.

 

Sosial Media : 
Instagram 
Facebook