Kegiatan Posyandu Siklus Hidup di WIlayah Banjar Ulapan I
#halosemetonblahkiuh
Blahkiuh, 5 Januari 2026 - Desa Blahkiuh kembali melaksanakan kegiatan Posyandu Siklus Hidup sebagai upaya meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat pada seluruh tahapan usia, mulai dari balita hingga lansia. Kegiatan ini dilaksanakan dengan melibatkan Kader Posyandu serta tenaga kesehatan dari Puskesmas Abiansemal I.
Kegiatan diawali dengan pelayanan oleh Kader Posyandu berupa penimbangan berat badan, pengukuran tinggi badan, pengukuran lingkar kepala, serta pengukuran lingkar pinggang yang diperuntukkan bagi balita dan lansia. Pelayanan ini bertujuan untuk memantau tumbuh kembang balita serta mendeteksi dini risiko gangguan kesehatan pada kelompok lansia.
Selanjutnya, kegiatan dilanjutkan dengan pengecekan kesehatan oleh Puskesmas Abiansemal I, seperti pemeriksaan tekanan darah (tensi) pada lansia, pemeriksaan kondisi kesehatan umum, serta pemberian edukasi kesehatan kepada peserta Posyandu.
Sebagai bentuk dukungan pemenuhan gizi, kegiatan Posyandu Siklus Hidup ini juga dirangkaikan dengan penyerahan Pemberian Makanan Tambahan (PMT) kepada peserta Posyandu oleh Kader Posyandu.
Melalui pelaksanaan Posyandu Siklus Hidup ini, diharapkan masyarakat Desa Blahkiuh semakin rutin memanfaatkan layanan Posyandu, sehingga pemantauan kesehatan balita dan lansia dapat berjalan secara optimal. Selain itu, kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan sejak dini demi mewujudkan masyarakat Desa Blahkiuh yang sehat dan sejahtera.
#blahkiuh
#desablahkiuh
#blahkiuhlabda
#posyandusiklushidup